Operasional: Senin - Sabtu | 09:00 - 18:00 WIB

Operasional: Senin - Jumat | 09:00 - 20:00 WIB - Sabtu | 09:00 - 16:00 WIB

Atur jadwal kedatangan terlebih dahulu

Apakah Arcus Senilis Berbahaya?

Arcus Senilis adalah lingkaran seperti cincin di seputar tepi Kornea mata yang berwarna abu muda atau kebiruan. Lingkaran ini terbentuk dari zat lemak. Apakah berbahaya? Arcus Senilis yang ada pada orang dewasa yang lebih tua, biasanya tidak perlu dikhawatirkan. Sebab, penglihatan seseorang tidak akan terganggu karena penyakit ini dan tidak membutuhkan penanganan khusus.


Meski terbilang tidak berbahaya untuk orang dewasa, namun akan berbeda hal bila ini terjadi pada orang di usia muda. Bila gangguan mata ini terjadi pada usia muda, maka ini merupakan tanda dari masalah kesehatan yang harus diatasi.  Hal ini biasanya tanda dari permasalahan kesehatan seperti kolesterol tinggi.

Pemicu terjadinya Arcus Senilis

Munculnya Arcus Senilis pada usia muda, ini memang menandakan bahwa orang tersebut sedang dalam masalah kesehatan atau kondisi kolesterol yang buruk. Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan munculnya gangguan mata satu ini, diantaranya:

  1. Pola makan yang kurang sehat dan kurang terjaga
  2. Obesitas
  3. Pola hidup sehat yang tidak seimbang (kurang berolahraga)

Baca Juga: Miopi (Rabun Jauh) – Gejala, Penyebab, Cara Mengobati

Tata Laksana Penderita Arcus Senilis

Bila Anda memiliki ciri-ciri atau kondisi mata Arcus Senilis, apa yang harus Anda lakukan? Sebagian orang merasa tidak perlu memeriksakan diri atau justru membiarkannya dikarenakan tak menimbulkan dampak khusus pada penglihatannya.

Berkaitan dengan risiko kejadian gangguan pada mata berikut ini, penderita harus segera melakukan inisiatif pemeriksaan diri. Khususnya untuk memeriksakan kondisi mata kepada dokter spesialis mata. Bila Anda merasa memiliki kondisi mata Arcus Senilis, maka segera lakukan pemeriksaan dan konsultasi langsung dengan dokter mata

Dalam hal ini, dokter mata akan melakukan diagnoa kepada pasien untuk memastikan kondisi mata. Langkah penegakan diagnosa medis ini diantaranya:
– Mulai dari wawancara
– Pemeriksaan fisik
– Pemeriksaan penunjang
– Pada khirnya, dokter mata melakukan penegakan diagnosa
– Memberikan penanganan atau tindakan yang tepat terhadap diagnosa, baik berupa pengobatan atau tindakan operasi.

Baca Juga: Konsultasi Dokter Mata NLC

Mencegah Terjadinya Arcus Senilis

Menyeramkan juga bila seoarng anak muda atua Anda masih dalam usia produktif, namun mengalami gangguan kesehatan mata yang menurunkan daya fungsi mata hingga kepercayaan diri dan produktivitas.

Karena itu, Anda (khususnya anak muda) perlu melakukan pencegahan secara dini. Karena gangguan mata satu ini disebabkan oleh tingginya kolesterol darah dan trigliserida darah yang berlebihan. Maka, Anda dapat mencegahnya dengan cara menghindari hal-hal yang memicunya. Yakni, menegakkan pola makan sehat dan gaya hidup yang baik.

Dengan begitu, Anda dapat mencegah kolesterol tinggi sekaligus Arcus Senilis, dengan inisiatif berikut:

  1. Idealkan berat badan Anda
    Sesuaikan dengan postur tubuh dan berat badan Anda. Tubuh yang ideal, bukan hanya menghindarkan Anda dari berbagai penyakit, namun juga bisa meningkatkan rasa percaya diri yang tinggi.
  2. Melakukan olahraga teratur
    Konsistensi adalah kunci utama. Mulai saat ini, luangkan waktu Anda untuk olahraga rutin agar kondisi tubuh terjaga dan stabil. Karena sehat fisik, dapat menghindarkan Anda dari berbagai masalah kesehatan.
  3. Gunakan kaca mata anti UV
    Selama Anda beraktivitas di bawah matahari, sebaiknya menggunakan kacamata UV. Selain bisa menyebabkan Arcus Senilis, paparan UV juga bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan mata lain seperti Katarak, gangguan Retina dan sebagainta. Menggunakan kacamata anti UV akan memberikan banyak perlindungan bagi mata Anda.
  4. Hindari makanan berkolesterol tinggi
    Konsumsi makanan sehat dan berimbang yang sesuai dengan kebutuhan tubuh Anda. Makanan sehat yang bisa Anda konsumsi diantaranya mudah ditemukan atau diolah, seperti: sayur, buah, ikan, ataupun susu.

Dengan jenis makanan tersebut, keseimbangan gizi protein, serat, vitamin yang dibutuhkan tubuh dapat terpenuhi dengan baik. Makanan yang sehat ini juga baik ntuk kesehatan mata. tersebut.

4 kita atau inisiatif di atas, akan lebih baik bila dikonsultasikan kembali dengan dokter spesiali mata. Anda dapat melakukan konsultasi terkait kondisi mata dan langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk pencegahan Arcus Senilis. Karena bagaimanapun, kondisi tubuh, termasuk mata pada setiap manusia ini berbeda-beda.

Baca Juga: Fakta Lasik: Manfaat, Metode, Risiko Hingga Biaya

Mencegah Arcus Senilis
Olahraga adalah salah satu mencegah terjadinya Arcus Senilis

Penderita Arcus Senilis Bisa Lasik?

Memiliki gangguan atau kelainan mata, memang membuat seseorang khawatir. Apalagi, dirinya juga menderita kelainan refraksi (Mata Minus, Silinder, rabun dekat). Karena para penderita kelainan refraksi juga pasti menginginkan kesembuhan. Dan solusi satu-satunya untuk menyembuhkan kelainan refraksi adalah Lasik.

Bisa jadi, penderita kelainan refraksi juga bisa mengidap Arcus Senilis. Nah, apakah penderita Arcus Senilis ini bisa Lasik?

Idealnya, tindakan Lasik bisa dilakukan kepada seseorang dengan kondisi mata yang memenuhi syarat. Karena itu, pemeriksaan Pre-Lasik sangat dibutuhkan untuk memastikannya. Namun, tidak menutup kemungkinan, bahwa penderita Arcus Senilis untuk mendapat tindakan Lasik.

Baca Juga: Pemeriksaan Pre-Lasik National Lasik Center

Baiknya, penderita Arcus Senilis memeriksakan diri kepada dokter spesialis mata untuk tindak lanjut dan rencana Lasik. Biasanya, calon pasien yang memiliki kelainan Arcus Senilis akan mendapat tindakan lebih lanjut terkait gangguan matanya. Kemudian dilanjutkan dengan evaluasi, dan pemeriksaan Pre-Lasik untuk evaluasi kondisi mata.

Jangan khawatir! Anda sebagai penderita Arcus Senilis memiliki kesempatan untuk bisa melakukan Lasik bila dalam kondisi mata yang sesuai atau dikatakan sebagai kandidat Lasik.

Happy Lasik Everybody 🙂

Ikuti berbagai Media Sosial National Lasik Center (NLC) untuk update informasi terkait Laser Vision Correction (LVC)/Lasik & program NLC
Instagram: @NLCLasikcenter
TikTok: @nationallasikcenter
Youtube: National Lasik Center